Contoh Descriptive Text Singkat: Wakatobi + Terjemahan
Monday, August 1, 2016
Contoh Descriptive Text Siapa dari teman-teman sekalian yang hoby menyelam? Bagi yang seneng menyelam, mana tempat menyelam terfavorit menurut teman-teman sekalian? Walaupun belum berkunjung ke sana, menurut saya Wakatobi adalah juara tempat menyelam terbaik di Indonesia, bahkan dunia. Setelah membaca beberapa artikel di webnya, Wakatobi menawarkan sensasi diving yang bakal berkesan. Nah berkaitan dengan hal itu, pada kesempatan kali ini mencoba menghadirkan gambaran Wakatobi sebagai salah satu contoh descriptive text. Pada contoh ini juga disertakan pula terjemahan dan artinya. Semoga bermanfaat. Check this out!!!
![]() |
Contoh Descriptive Text Singkat: Wakatobi + Terjemahan |
Wakatobi
(Identification)
Wakatobi is the name of an archipelago and regency in Sulawesi Tenggara, Indonesia. The name of Wakatobi is derived from the names of the main islands in the archipelago: Wangiwangi, Kaledupa, Tomea, and Binangko. Do you know what? It is the best diving sites ever.
(Description)
There are many reasons why I call Wakatobi as the best diving sites ever. First, the reefs in Wakatobi diving are unlike others in the region because of the dry climate and uplifted limestone. This means Wakatobi is an exceptionally clean environment due to the lack of soil erosion. Second, being a national park, fishing is strictly limited and the reefs of Wakatobi are protected. These superb reefs are supported and protected by the local fishing communities who obtain a fair share of the income generated by Wakatobi dive tourism in exchange for adopting more sustainable practices, such as leaving large stretches of reef completely untouched. Third, Wakatobi is located at the world’s coral reef triangle center with its 942 fish species and 750 coral reef species from a total of 850 world's collection comparing to the two world's famous diving center of the Caribbean Sea that owes only 50 species and other 300 species in the red sea.
Terjemahan:
Wakatobi
Wakatobi adalah nama sebuah kepulauan dan kabupaten di Sulawesi Tenggara, Indonesia. Nama Wakatobi berasal dari nama-nama pulau utama di kepulauan: Wangiwangi, Kaledupa, Tomea, dan Binangko. Tahu kah kamu? Ini adalah tempat diving terbaik yang pernah ada.
Ada banyak alasan mengapa saya menyebut Wakatobi adalah tempat diving terbaik. Pertama, terumbu karang di Wakatobi tidak seperti tempat lain karena iklim kering dan kapur yang terangkat. Ini berarti Wakatobi adalah tempat paling bersih karena kurangnya erosi tanah. Kedua, menjadi bagian dari taman nasional, aktivitas penangkapan ikan sangat terbatas dan terumbu karang di Wakatobi dilindungi. Terumbu karang yang luar biasa tersebut didukung dan dilindungi oleh komunitas nelayan lokal yang memperoleh pembagian pendapatan yang adil yang dihasilkan dari aktivitas wisata Wakatobi sebagai balasan karena telah mengadopsi tindakan-tindakan berkelanjutan seperti dilarang menyentuh terumbu karang. Ketiga, Wakatobi terletak di pusat segitiga terumbu karang dunia dengan 942 spesies ikan dan 750 spesies terumbu karang dari total koleksi 850 dunia dibandingkan dengan dua pusat menyelam terkenal dunia yaitu Laut Karibia yang hanya memiliki 50 spesies dan 300 spesies lainnya di laut merah.
Semoga contoh descriptive text di atas tentang ‘Wakatobi’ bisa bermanfaat dan menambah pemahan teman-teman sekalian tentang apa itu descriptive text dan cara membuatnya. Tidak lupa, jika ada suatu kesalahan dari contoh descriptive text di atas, baik berupa penulisan, tata bahasa, maupun terjemahan; mohon kiranya kritik dan saran yang membangun untuk kemajuan bersama. Jangan lupa like atau share ke teman-teman lainnya juga ya. Terima kasih… ^^English is Fun^^
Baca juga penjelasan lengkap dan contoh lainnya dari Descriptive Text, di sini.