Penerbitan NISN Terbaru tingkat TK, SD, SMP dan SMA tahun 2018 - 2019
Thursday, October 6, 2016
Penerbitan NISN Terbaru Untuk Tingkat TK, SD, SMP dan SMA tahun 2018 – 2019 - Kementrian Pendidikan Dan Kebudayaan telah mengedarkan Surat resmi sebagai Kebijakan Pengelolahan Data Peserta Didik. Surat edaran nomor 319966/A/LL/2016 Ditujukan kepada seluruh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota u.p. Ketua Kelompok Kerja Pendataan Pendidikan (KK-Datadik) se- Indonesia.
Berikut sedikit ulasan tentang Penerbitan Surat edaran yang bisa anda baca.
Berdasarkan Permendikbud No: 79 Tahun 2015 tentang Dapodik dan memperhatikan perkembangan pengelolaan data Peserta Didik dalam pemberian Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan (PDSPK) telah melakukan koordinasi dengan pengelola Dapo-Dikdasmen dan Dapo-PAUD-Dikmas serta Unit Kerja terkait lainnya dengan hasil kesepakatannya sebagai berikut:
Penerbitan NISN Terbaru tingkat TK, SD, SMP dan SMA tahun 2018 - 2019
1. Seluruh Data Peserta Didik (PD) yang belum memiliki NISN dan telah mengisikan data ke dalam aplikasi Dapo-Dikdasmen pada tahun 2015, akan secara otomatis diberikan NISN;
2. Penerbitan NISN akan dilakukan oleh PDSPK di setiap tahun ajaran baru dengan ketentuan:
Bagi PD tingkat 1 SD, tingkat 7 SMP, dan tingkat 10 SMA/SMK dengan catatan bahwa, datanya telah diisikan ke dalam aplikasi Dapo-Dikdasmen oleh Operator Sekolah;
- Bagi PD baru di sekolah TK Kelompok A dan B akan diberikan NISN dengan catatan bahwa, datanya telah diisikan ke dalam aplikasi Dapo-PAUD-Dikmas oleh Operator Sekolah;
- Bagi PD jenjang kesetaraan Paket A, B, dan C akan diberikan NISN dengan catatan bahwa, datanya telah diisikan ke dalam aplikasi Dapo-PAUD-Dikmas oleh Operator Sekolah.
Untuk lebih jelas dan lengkap silakan Anda Download Surat Resmi Kebijakan Pengelolaan Data Peserta Didik dalam Pemberian NISN 2018/2019 dibawah ini :
Download Penerbitan NISN
Download Juga Info Penting Lainya dibawah ini :
Itulah informasi yang bisa kami berikan buat Anda mengenai Penerbitan NISN untuk tingkat TK, SD, SMP dan SMA tahun 2018, semoga ifo ini dapat bermanfaat buat Anda.
Sumber https://jayaoprator.blogspot.com/