Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017

Berikut ini adalah berkas Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017. Download file format PDF.

 Berikut ini adalah berkas Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun  Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017
Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017

Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017

Berikut ini kutipan teks dari isi berkas Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017:

Dalam sambutannya pada pembukaan Olimpiade Sains Nasional (OSN) di Pekanbaru, Riau, Senin, 3 Juli 2017, Mendikbud Muhadjir Effendy menyampaikan bahwa OSN merupakan wahana strategis untuk membina generasi sains masa depan. Sebab, 20 tahun ke depan, ketika Indonesia menapak satu abad kemerdekaan, siswa peserta OSN hari ini adalah pemegang tampuk kepemimpinan negeri ini. Jika negara gagal menyiapkan generasi mendatang menjadi saintis dan teknolog, menurut Muhadjir, kekayaan alam nusantara akan diambil alih dan dikuasai oleh negara asing.

Maka negara ini harus bangkit. Sains harus dipahami tidak sebatas kemampuan untuk menguasai dan memanfaatkan produk teknologi. Lebih dari itu, sains dapat dimaknai dan dipraktikkan sebagai pola pikir yang membangun kesadaran tiap individu untuk bergerak membuat perubahan ke arah lebih baik. Pada titik ini, literasi sains menjadi sebuah kebutuhan mendasar.

Penguasaan literasi sains oleh siswa memerlukan dukungan keluarga dan masyarakat. Tanpa kontribusi keduanya, siswa sulit mengeksplorasi inovasi dan kreativitas melalui kecerdasan berpikirnya.

Perlahan namun pasti, penerapan literasi sains dalam kehidupan sehari-hari akan mengubah pola pikir dan cara hidup masyarakat. Tata kehidupan berjalan baik. Tingkat kesejahteraan meningkat. Kita pun tidak perlu khawatir skor survei Programme for International Student Assessment (PISA) bangsa ini di bawah negara-negara berkembang.

Pelaksanaan OSN selama sepekan di awal Juli memberikan pengalaman baru kepada 1.280 siswa peserta. Mereka berkompetisi tidak sekadar mencari medali. Alangkah indahnya jika interaksi yang terjadi sepanjang kompetisi dimaknai sebagai konsolidasi calon pemimpin masa depan.

Majalah Sains edisi ke-2 ini memotret perjalanan peserta OSN XVI secara lebih dekat. Optimisme, percaya diri, dan keberanian para siswa kami potret dalam bingkai teks dan gambar. Semoga bermanfaat.

    Download Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017

    Selengkapnya mengenai susunan dan isi berkas Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017 ini silahkan lihat dan unduh pada link di bawah ini:

    Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017



    Download File:
    Majalah Sains Edisi II OSN 2017.pdf

    Sumber: http://dikdasmen.kemdikbud.go.id

    Demikian yang bisa kami sampaikan mengenai keterangan berkas dan share file Majalah Olimpiade Sains Nasional Edisi Juli Tahun 2017. Semoga bisa bermanfaat.

    Sumber https://www.berkasedukasi.com/

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel