Pendaftaran Beasiswa S1 University of Tabuk 2016 (Update 2017)

بسم الله الرحمن الرحيم


University of Tabuk, Kerajaan Saudi Arabia mengumumkan dibukanya pendaftaran beasiswa program sarjana (S1). Waktu pendaftaran mulai Minggu, 24 Rajab 1437 H / 1 Mei 2016 M hingga Minggu, 1 Sya'ban 1437 H / 8 Mei 2016 M.

Penting:
Tahun 2017 ini buka mulai Ahad, 2 April 2017 kemarin. Dari info yang admin dapat dari Ketua PPMI Arab Saudi yang dapat info dari Mahasiswa Universitas Tabuk bahwa pendaftaran cuma 5 hari. Artinya cuma ahad sampai kamis. Hari ini jum'at admin cek link pendaftaran masih bisa diakses. Jadi silakan dicoba diwaktu yang entah tersisa cuma beberapa hari atau bahkan cuma sekian jam lagi!

Beberapa fakultas yang ada di University of Tabuk:

- Teknik
- Teknik Komputer
- Ilmu Komputer
- Teknologi Informasi
- Tarbiyyah dan Adab
- Sains
- Administrasi Bisnis
- Syariah
- Fakultas lain dan detail jurusannya bisa dilihat di sini! (Bahasa Arab/Inggris)

Persyaratan pendaftaran University of Tabuk:

- Berusia tidak kurang dari 17 tahun dan tidak lebih dari 25 tahun.
- Belum pernah menerima beasiswa belajar dari Kerajaan Arab Saudi.
- Ijazah dan dokumen lainnya diterjemahkan ke bahasa Arab dan dilegalisasi oleh Duta Besar Arab Saudi.
- Tidak pernah drop out (DO) dari salah satu lembaga pendidikan di Arab Saudi.

Dokumen yang diperlukan:

- Ijazah SMA/sederajat.
- Paspor.
- Akte kelahiran.
- SKCK.
- Surat Keterangan Sehat.
- Surat rekomendasi.

Cara Pendaftaran Singkat:
Untuk melakukan pendaftaran silakan menuju link berikut ini http://edugate.ut.edu.sa lalu pilih تقديم طلب منحة atau Request a scholarship For Non-Saudi!

Cara pengisian data bisa lihat tutorial pendaftaran Najran University namun pastikan yang diakses link pendaftaran Tabuk di atas!


Penjelasan dokumen dan jasa penerjemahan silakan baca Tanya Jawab Beasiswa Kerajaan Saudi Arabia (KSA)!

{Madinah, 5 Mei 2016 M / 28 Rajab 1437 H}
Update {Madinah, 7 April 2017 M / 10 Rajab 1438 H}
Copyright @ Ahmad Bilal Almagribi
Mahasiswa Fakultas Syari'ah, Universitas Islam Madinah

Sumber http://www.santrinabawi.com/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel