Ditemukan Spesies Baru Udang Karang Endemik di Papua Barat
Monday, March 27, 2017
Udang karang (crayfish) adalah hewan Arthropoda, Crustacea, Decapoda, Parastacidae dengan ciri capitnya berukuran besar dan ukurannya lebih kecil dari lobster. Hewan ini sering dijumpai di air tawar seperti sungai dan danau. Sebuah publikasi terbaru mengenai hewan ini yakni telah ditemukan spesies barunya di Papua Barat, tepatnya berada di Sungai Warsamson yang berada di Kepala Burung (Vogelkop) Peninsula.
Spesies baru tersebut diberi nama ilmiah Cherax warsamsonicus (gambar 1). Temuan ini dilakukan oleh Rury Eprilurahman, Dosen dari Fakultas Biologi, Universitas Gadjah Mada beserta timnya. Udang karang Cherax warsamsonicus dapat dibedakan dengan mudah yakni dari kerabat dekatnya Cherax misolicus berdasarkan bentuk rostrum.
Gambar 1. Holotype Cherax warsamsonicus. |
Rostrum pada Cherax warsamsonicus memiliki bentuk yang berbeda dengan rostrum pada Cherax misolicus. Disamping itu, terdapat perbedaan yang lain yakni rostrum pada Cherax warsamsonicus tidak memiliki setae (gambar 2). Karakteristik dari spesies baru ini yakni memiliki permukaan karapaks halus dengan empat spiniform tubercle; ukuran mata besar dan berpigmen; rostrum berbentuk lanset; Rostral carinae menonjol; capit (cheliped) berwarna biru dan putih; sendi berwarna putih.
Gambar 2. Rostrum pada (A) Cherax warsamsonicus (B) Cherax misolicus |
Analisis filogenetik molekular juga dilakukan untuk menentukan apakah hewan tersebut adalah spesies baru. Gen yang dianalisis adalah Ribosomal RNA 16S dan Cytochrome Oxidase subunit I gene (COI). Sebagai pembanding, spesies yang digunakan adalah dari genus Cherax yang ada di Papua. Hasil dari analisis tersebut, posisi filogenetik Cherax warsamsonicus berdekatan dengan genus Cherax yang ada di Papua. Dari analisis filogenetik juga menunjukkan bahwa Cherax warsamsonicus sangat dekat kekerabatannya dengan Cherax pulcher (gambar 3).
Gambar 3. Posisi filogenetik Cherax warsamsonicus (A) Topologi berdasarkan gabungan data 16S dan COI, (B) Topologi berdasarkan data COI, (C) Topologi berdasarkan data 16S |
Etimologi pemberian nama penunjuk spesies dari Cherax warsamsonicus berdasarkan tempat ditemukannya spesies tersebut di Sungai Warsamson, Papua Barat (gambar 4.). Penemuan spesies baru ini dipublikasikan dalam Jurnal ZooKeys pada 13 Maret 2017.
Gambar 4. Lokasi Sungai Warsamson, Papua Barat |
Klasifikasi Cherax warsamsonicus
Kingdom: Animalia...Filum: Arthropoda
......Subfilum: Crustacea
.........Kelas: Malacostraca
............Ordo: Decapoda
...............Famili: Parastacidae
..................Genus: Cherax
.....................Spesies: Cherax warsamsonicus
Referensi:
Christian Lukhaup, Rury Eprilurahman, Tomas von Rintelen. Cherax warsamsonicus, a new species of crayfish from the Kepala Burung (Vogelkop) peninsula in West Papua, Indonesia (Crustacea, Decapoda, Parastacidae). ZooKeys 660: 151–167 (2017). doi: 10.3897/zookeys.660.11847
Sumber https://www.generasibiologi.com/