Bahasa Arab Nama-Nama Negara Asia Barat
Saturday, March 25, 2017
Sahabat yang semoga selalu dalam lindungan Allah -ta'aala-.
Tulisan ini adalah kelanjutan dari materi-materi sebelumnya tentang nama-nama negara ( ِأَسْمَاءُ البُلْدَان ) di muka bumi. Pada tahap pertama saya sengaja memilih benua Asia terlebih dahulu, dan diawali dari negara-negara Asia Tenggara dengan alasan yang telah disebutkan di postingan tersebut.
Negara-negara Asia Barat ( بُلْدَانُ غَرْبِ آسِيَا ):
Sumber http://www.kamusmufradat.com/
Tulisan ini adalah kelanjutan dari materi-materi sebelumnya tentang nama-nama negara ( ِأَسْمَاءُ البُلْدَان ) di muka bumi. Pada tahap pertama saya sengaja memilih benua Asia terlebih dahulu, dan diawali dari negara-negara Asia Tenggara dengan alasan yang telah disebutkan di postingan tersebut.
Dan pada postingan kali ini, saya akan menyebutkan daftar nama-nama negara Asia Barat dan bagaimana penulisannya di dalam bahasa Arab. Kenapa pilihan ini jatuh pada Asia bagian ini? Karena alasan-alasan berikut:
- Di Asia barat ada negara munculnya agama Islam, negeri kelahiran Rasulullah -shallallahu 'alaihi wa sallam-, yaitu Kerajaan Saudi Arabia.
- Asia barat adalah bagian yang paling banyak jumlah negaranya dibandingkan dengan bagian-bagian lain di benua Asia. Jadi postingan ini terlihat lebih panjang. Hehe...
Tak perlu berbelit-belit, ini dia daftarnya sesuai urutan abjad:
No | Kata | Negara | Kewarganegaraan |
1 | Armenia | أَرْمِيْنِيَا | أَرْمِيْنِيٌّ |
2 | Azerbaijan | أَذَرْبَيْجَان | أَذَرْبَيْجَانِيٌّ |
3 | Bahrain | مَمْلَكَةُ البَحْرَيْن | بَحْرَيْنِيٌّ |
4 | Georgia | جُورْجِيَا | جُورْجِيٌّ |
5 | Irak | العِرَاقُ | عِرَاقِيٌّ |
6 | Iran | إِيْرَانُ | إِيْرَانِيٌّ |
7 | Kerajaan Saudi Arabia | المَمْلَكَةُ العَرَبِيَّةُ السُّعُوْدِيَّةُ | سُّعُوْدِيٌّ |
8 | Kuwait | الكُوَيْتُ | كُوَيْتِيٌّ |
9 | Lebanon | لُبْنَانُ | لُبْنَانِيٌّ |
10 | Oman | سُلْطَنَةُ عَمَّان | عَمَّانِيٌّ |
11 | Palestina | فِلِسْطِيْنُ | فِلِسْطِيْنِيٌّ |
12 | Qatar | قَطَرُ | قَطَرِيٌّ |
13 | Siprus | قُبْرُص | قُبْرُصِيٌّ |
14 | Syiria | سُورِيَا | سُورِيٌّ |
15 | Uni Emirat Arab | الإِمَارَاتُ العَرَبِيَّةُ المُتَّحِدَةُ | إِمَارَاتِيٌّ |
16 | Yaman | اليَمَنُ | يَمَنِيٌّ |
17 | Yordania | المَمْلَكَةُ الأُرْدُنُ الهَاشِمِيَّةُ | أُرْدُنِيٌّ |
Semua kosakata kewarganegaraan ( ُالجِنْسِيَّة ) di atas hanya disebutkan dalam bentuk mudzakkar saja. Jika ingin merubahnya bentuknya menjadi muannats caranya hanya dalam 2 langkah saja:
- Anda hanya perlu merubah harakat akhirnya yaa' mazhmuumah ( يٌّ ) menjadi maftuuhah ( َّي ).
- Dan langkah terakhir adalah menambahkan taa' marbuuthah ( ـةٌ ) di akhirnya.
Sebagai contoh:
- Negara Yaman ( اليَمَنُ ) dan jinsiyyah-nya ( يَمَنِيٌّ ). Jika ingin merubahnya dengan cara di atas adalah, pertama kita rubah harakat akhirnya menjadi fathah ( يَمَنِيَّ ), dan langkah berikutnya adalah menambahkan taa' marbuuthah, dan inilah hasilnya ( يَمَنِيَّةٌّ ).
Bisa difahami kan? Alhamdulillah..
Contoh-contoh kalimat:
- Salman berasal dari Saudi, dan dia adalah warga Saudi.
( سَلْمَانُ مِنَ السُّعُوْدِيَّةِ ، وَهُوَ سُعُوْدِيٌّ ). - Fathimah berasal dari Syiria, dan dia adalah warga Syiria.
( فَاطِمَةُ مِنْ سُوْرِيَا ، وَهِيَ سُوْرِيَّةٌ ).
Demikian daftar nama-nama negara Asia Barat, penulisannya dalam bahasa Arab, dan kosakata kewarganegaraan tentangnya. Semoga tulisan sederhana ini bisa bermanfaat. Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan sampaikan via kolom komentar di bawah ini.
Jangan ragu untuk membagikan artikel ini, saya sudah memberikan izin tanpa meminta sebelumnya. Mohon maaf jika ada salah kata, dan terima kasih atas kunjungannya wa jazaakumullahu khairan.