PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL UMK)
Friday, November 1, 2013
Praktik Pengalaman Lapangan atau PPL adalah semua kegiatan yang harus dilakukan oleh mahasiswa praktikan, sebagai pelatihan untuk menerapkan teori yang diperoleh dalam semester-semester sebelumnya, sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan agar mereka memperoleh pengalaman dan keterampilan lapangan dalam penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran di sekolah atau di tempat latihan lainnya. Tujuannya adalah untuk membentuk mahasiswa praktikan agar menjadi calon mahasiswa kependidikan yang profesional, sesuai dengan prinsip-prinsip kependidikan berdasarkan kompetensi, yang meliputi kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi profesional, dan kompetensi sosial.
Selain menerapkan teori-teori yang didapatkan selama perkuliahan, mahasiswa praktikan juga akan mengasah keterampilan sebagai seorang calon tenaga kependidikan. Diharapkan setelah mekaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan ini mahasiswa memiliki seperangkat pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang dapat menunjang tercapainya penguasaan kompetensi.
UMK - Sebanyak 467 mahasiswa Universitas Muria Kudus (UMK) mengikuti Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di SMP/SMA/SMK/MA se-Kabupaten Kudus selama tiga bulan. PPL yang berlagsung sejak 12 September ini diikuti 16 mahasiswa dari Program Studi (Progdi) Bimbingan dan Konseling serta 305 mahasiswa dari Progdi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI).
Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Susilo Raharjo, M.Pd. mengungkapkan, peserta PPL adalah mahasiswa semester tujuh yang sedang menjalankan kewajiban sebelum mereka lulus.
Menurutnya, PPL dimaksudkan agar mahasiswa bisa mempunyai kompetensi yang diharapkan, yakni menjadi guru yang professional. Hal ini sebagaimana tercantum dalam Permendiknas Nomor 16 tahun 2007 untuk Progdi PBI dan Nomor 27 tahun 2007 untuk Progdi BK.
Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Susilo Raharjo, M.Pd. mengungkapkan, peserta PPL adalah mahasiswa semester tujuh yang sedang menjalankan kewajiban sebelum mereka lulus.
Menurutnya, PPL dimaksudkan agar mahasiswa bisa mempunyai kompetensi yang diharapkan, yakni menjadi guru yang professional. Hal ini sebagaimana tercantum dalam Permendiknas Nomor 16 tahun 2007 untuk Progdi PBI dan Nomor 27 tahun 2007 untuk Progdi BK.
Selain itu, penyelenggaraan PPL, lanjut Susilo, menjadi media bagi mahasiswa mempraktikkan penguasaan materi pendidikan dan pengajaran melalui pengalaman mengajar secara langsung. “Biar mereka tahu kondisi riil bagaimana mengajar sesungguhnya,“ terangnya.
Kepala SMK PGRI, Sri Utomo mengaku senang dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa UMK praktik mengajar di sekolah pimpinannya. “Sebuah kehormatan tersendiri bagi kami untuk menerima mahasiswa UMK,“ ujarnya dalam sambutan penerimaan mahasiswa PPL.
Salah satu mahasiswa PPL, Ahmad Azwar Hakim mengungkapkan, dirinya akan memaksimalkan kesempatan yang diberikan sehingga ilmu yang diperoleh di kampus dapat memberikan manfaat. “Ternyata, praktik tidak semudah ketika teori dipaparkan,“ kata Azwar menyimpulkan. (Harun-Portal)
Kepala SMK PGRI, Sri Utomo mengaku senang dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa UMK praktik mengajar di sekolah pimpinannya. “Sebuah kehormatan tersendiri bagi kami untuk menerima mahasiswa UMK,“ ujarnya dalam sambutan penerimaan mahasiswa PPL.
Salah satu mahasiswa PPL, Ahmad Azwar Hakim mengungkapkan, dirinya akan memaksimalkan kesempatan yang diberikan sehingga ilmu yang diperoleh di kampus dapat memberikan manfaat. “Ternyata, praktik tidak semudah ketika teori dipaparkan,“ kata Azwar menyimpulkan. (Harun-Portal)
:::::::::::::::::::::::::::::::
Silahkan Mendownload dengan mengKlik link di bawah ini :
- Contoh Laporan PPL BK UMK
::::::::::::::::::
NB : Jika Anda kesulitan dalam mendownload, silahkan anda membaca artikel terkait Cara Mengunduh File
Sumber https://www.maribelajarbk.web.id/