Prosedur Pendaftaran Ulang Maba UIN Alauddin Makassar 2013
Monday, June 10, 2013
Standard Operating Procedure (SOP)
Prosedur Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru (MABA) UIN Alauddin Makassar 2013
Klik gambar untuk memperbesar
Di bawah ini kami cantumkan Prosedur Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru (MABA) UIN Alauddin Makassar 2013 (Standard Operating Procedure/SOP).
- Calon Maba membawa kartu test/kartu pendaftaran asli [rektorat kampus 2 Samata, Gowa)
- Verifikasi kartu tanda peserta
- Pengambilan map dengan menunjukkan kartu tanda peserta yang telah distempel
- Pembayaran SPP dan pembayaran lainnya [lihat di sini rincian pembayaran] di BANK BNI dengan membawa nomor registrasi. [loket pembayaran BANK BNI biasanya sudah disiapkan di kampus/dekat rektorat)
- Pemeriksaan di poliklinik UIN Alauddin dengan memperlihatkan slip pembayaran.
Untuk prodi yang mempersyaratkan tinggi badan dan buta warna agar memeriksakan berlebih dahulu ke poliklinik sebelum membayar SPP. - Pengembalian formulir setelah semua persyaratan sudah terpenuhi.
- Pengambilan NIM dan melapor ke fakultas masing-masing seseuai jadwal yang telah ditentukan untuk pengurusan KRS dan lain-lain.
Persyaratan tinggi badan:
- Keperawatan
- Kebidanan (d3)
Persyaratan tidak buta warna:
- Kesehatan Masyarakat
- Farmasi
- Pendidikan Biologi
- Pendidikan Fisika
- Fisika
- Biologi
- Kimia
- Teknik Perencanaan Wilayah Kota
- Teknik Informatika
- Teknik Arsitektur
- Ilmu Peternakan
- Sistem Informasi
- Keperawatan
- Kebidanan