Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Kemenag Digelar Bulan Maret
Monday, February 18, 2019
Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (UKM-PPG) Kementerian Agama akan digelar pada Maret 2019. Hal ini terungkap dalam pembahasan rapat koordinasi antara Kementerian Agama, Kementerian Riset dan Teknologi dan Kampus pelaksana PPG di Kantor Kementerian Agama.
Hadir dalam pertemuan ini, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Suyitno, Direktur Penjaminan Mutu Kemenristekdikti, perwakilan dari Ditjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kemenristekdikti, tim Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama, dan 35 perwakilan kampus pelaksana PPG Kementerian Agama.
“Schedule kita, UKM-PPG dilaksanakan bulan Maret. Untuk detailnya, akan mengikuti jadwal sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan Dirjen Belmawa Kemenristekdikti,” kata Suyitno saat ditemui usai rapat di Jakarta, Senin (18/02).
Direktur Penjaminan Mutu Kemenristekdikti, Aris Junaidi dalam paparannya menjelaskan bahwa implementasi UKM-PPG bertujuan menjamin lulusan PPG yang kompeten dan terstandar secara nasional. “Harapannya, guru professional yang dicita-citakan kita bersama itu akan diperoleh menjadi guru yang professional setelah melalui pendidikan PPG dan lulus uji kompetensi yang dilaksanakan secara nasional,” ujarnya.
Sebelumnya, Kasubdit Bina GTK MI/MTs, Kidup Supriyadi melaporkan bahwa seluruh peserta PPG saat ini sedang melalui tahap Program Pengalaman Lapangan (PPL) di madrasah. “Seluruh peserta PPG saat ini sedang PPL,” ujar Kidup. Hal senada dilaporkan juga oleh perwakilan LPTK pelaksana PPG.