Cara Mengecek Dapodik Kemendikbud 2019/2020 Terbaru
Cara mengecek Dapodik merupakan salah satu informasi yang banyak dicari di internet saat ini. Jika dulu, sempat booming dengan program Padamu Negeri sebagai pusat data entri kependidikan, kini di era Kabinet Presiden Jokowi, pendataan di bidang pendidikan dipusatkan pada aplikasi dapodik (data pokok pendidikan).
Dapodik adalah aplikasi online yang bermanfaat dalam pengolahan dan entri data baik pendidik, peserta didik hingga profil sekolah yang dapat diakses seluruh sekolah. Keberadaan dapodik sangat berperan dalam membantu operator atau admin sekolah dalam merekam dan menyatukan seluruh data pendidikan secara nasional. Dapodik juga berguna untuk melakukan verifikasi data guru yang erat kaitannya dengan berbagai tunjangan dan beasiswa.
Dan terkait dengan dapodik, seperti judul di atas, pada kesempatan ini kami akan bagikan informasi mengenai cara mengecek Dapodik Kemendikbud 2019/2020 untuk pembaca semua.
Cara mengecek Dapodik Kemendikbud 2019/2020
Terdapat beberapa cara untuk melakukan cek data yang sudah dikirim atau dientri oleh operator Dapodik Sekolah. Cek data dilakukan untuk memastikan apakah data yang telah dikirim berhasil diterima oleh server pusat Dapodik ataukah belum. Melalui software (aplikasi) yang telah disediakan oleh Pendataan Dikdas Kemendikbud, data pendidikan bisa dientri. Software/ aplikasi tersebut juga bisa diunduh secara gratis. Proses berlangsung dengan mengirimkan data pendidikan tiap-tiap sekolah ke server pusat Dapodik secara online.
Nah, berikut ini kami sajikan cara mengecek dapodik Kemendikbud 2019/2020 terbaru melalui info pendataan dikdas dan sistem manajemen pendataan.
Cara mengecek dapodik melalui pendataan dikdas
Cara mengecek dapodik Kemendikbud 2019/2020 melalui Info pendataan dikdas
- Pertama kunjungi situs dengan alamat http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/ Anda akan menemukan tampilan laporan pendataan pendidikan dasar.
- Selanjutnya klik tanda plus (+) yang berada di samping kiri nama propinsi yang telah dipilih.
- Setelah memilih nama provinsi, nantinya akan muncul nama-nama kota/kabupaten.
- Langkah berikutnya klik tanda plus (+) yang terletak di samping kiri nama kabupaten/kota Anda.
- Lalu, pilih kecamatan dan nama sekolah Anda. Pada tahap ini Anda akan melihat tabel sekolah. Tabel sekolah muncul bersama dengan keterangan:
- Apabila telah diterima, akan ada keterangan status dan tanggal diterima.
- Jika dalam tabel muncul keterangan berhasil diproses berarti data sudah diterima server.
- Jika muncul tulisan cek konversi, ini menandakan bahwa data masih berada dalam proses sinkronisasi.
- Apabila status masih kosong, artinya sekolah belum melakukan pengiriman data atau proses pengiriman data ke server mengalami kegagalan.
Cara mengecek dapodik melalui sistem manajemen pendataan
Cara mengecek dapodik kemendikbud 2019/2020 melalui sistem manajemen pendataan
- Pertama, kunjungi situs dengan alamat http://pendataan.dikdas.kemdikbud.go.id/
- Selanjutnya, masukkan username dan password sesuai dengan password dan username yang sering digunakan oleh operator sekolah.
- Sesudah berhasil login, Anda akan melihat tampilan menu beranda, serta menu register pengiriman.
- Langkah selanjutnya, klik menu sekolah di sebelah kiri atau lakukan tab data sekolah pada bagian atas untuk melihat data siswa, data PTK dan data sekolah.
- Berikutnya, klik nama sekolah Anda yang telah tercantum pada daftar sekolah untuk melakukan pengecekan data. Melalui proses ini, Anda juga dapat melakukan cek data sarana parasarana sekolah, daftar PTK, daftar nama dan profil siswa.
Berdasarkan manajemen pendataan pendidikan tersebut, Anda bisa memperoleh berbagai informasi tentang input data yang telah dilakukan baik data sekolah, siswa, PTK hingga sarana dan prasarana sekolah. Dalam laman tersebut juga tersedia informasi tentang daftar register pengiriman untuk melakukan cek status verifikasi.
Manfaat Dapodik bagi Peserta Didik
Keseluruhan data siswa yang masuk dalam database dapodik akan menjadi acuan berbagai hal yang erat kaitannya dengan keberlangsungan studinya. Data peserta didik nantinya diperlukan dalam proses persiapan mengikuti Ujian Akhir Nasional (UNAS). Dari data siswa tersebut, pemerintah akan memperoleh gambaran tentang profil siswa sehingga dapat membantu pemerintah dalam mencanangkan berbagai program sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Dengan data dapodik, siswa juga dapat mengikuti program beasiswa khususnya bagi mereka yang kurang mampu.
Dapodik merupakan instrument penting yang dijadikan dasar dalam banyak hal di dunia pendidikan nasional. Tunjangan profesi guru, pemberian bantuan sekolah, program beasiswa serta penerapan kurikulum baru berkaitan erat dengan keberadan dapodik. Keseluruhan data sekolah meliputi sarana prasarana, data peserta didik hingga tenaga pendidik dapat Anda dapatkan di Dapodik.
Sistem Pengelolaan Dapodik
Secara keseluruhan Dapodik diluncurkan oleh Kemendikbud sehingga tanggung jawab pengelolaannya dibebankan pada pemerintah. Dalam prakteknya di lapangan, Kemendikbud bekerjasama dengan direktorat jendral melakukan fungsi Mendikbud. Misalnya: Ditjen PAUDNI, Ditjen GTK, Direktorat Jendral Guru dan tenaga pendidik.
Untuk tingkat sekolah, tugas pengelolaan Dapodik diberikan kepada seorang operator atau admin yang sangat kompeten dalam bidang IT. Hal ini disebabkan karena tugas admin atau opretor sering berhubungan dengan perkembangan dan kemajuan teknologi komunikasi yang berkaitan erat dengan perkembangan Dapodik.
Kewajiban Guru akan Dapodik
Tanggung jawab dan tugas melakukan entri data Dapodik secara tidak mutlak dibebankan pada operator sekolah atau admin. Guru yang bersangkutan hendaknya tetap aktif dalam melakukan proses validasi data-data yang masuk ke Dapodik. Masing-masing guru berperan penting dalam menyampaikan data yang lengkap dan detail kepada oprator atau admin guna proses pengisian dapodik. Selanjutnya, guru dapat melakukan pengecekan untuk memastikan data yang telah diinput valid atau tidak.
Baca juga disini, jika membutuhkan aplikasi dapodikdasmen PMP
Nah, demikianlah ulasan tentang cara mengecek Dapodik Kemendikbud 2019/2020 terbaru dan hal-hal yang berkaitan dengan dapodik. Semoga ulasan di atas bermanfaat.
Sumber:
http://www.detikguru.com/2015/12/mengenal-fungsi-dan-manfaat-dapodik.html
http://www.sekolahdasar.net/2013/04/cara-cek-dapodik-sekolah-di-pendataan.html
http://www.rodajaman.net/2012/11/cara-cek-dapodik-sekolah-melalui.html