Pendidikan Indonesia, Catatan Penting Mengenai Absensi Online GTK

Intipendidikan.com - Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Selamat Pagi rekan-rekan OPS dimanapun berada, selamat ya untuk Rekan-rekan yang ada di Lombok Timur yang sudah menerima SK Bupati.


Kembali ke topik kita yang diatas mengenai Absensi Kehadiran pada Aplikasi Dapodik versi 2018, catatan ini mungkin akan membantu rekan-rekan semua,  karena tisan ini kami kutip dari tim pengembang Aplikasi ini sendiri.

Berikut diBawah ini rResume tentang Absensi Online GTK yang bersumber dari Bapak Nazarudin Kompetan :

1. Tugas Absen online tersebut adalah tugas sekolah bukan OPS (siapa saja yang ditugaskan kepala sekolah) berikan userid dan paswor dapodiknya

2. Cuma absensi Guru yang tendik tidak perlu di absen online

3. Data absensi masuk ke Sim Bar (Sim Pembayaran) nantinya

4. Salahsatu guna Absensi online adalah untuk memastikan dia mengajar di dua sekolah (Induk dan non Induk)

5. Jika ada Guru yang belum masuk namanya di aplikasi absensi tsb cek penugasan (Pembelajaran) di dapodik dan sinkronisasi

6. Absensi tersebut utk Guru yg sudah sertifikasi maupun yang belum

7. Mengisi absensi online tidak harus setiap hari

8. Kedepannya akan ada login dinas di aplikasi absensi online sehingga dinas bisa download sendiri

9. di Aplikasi semua kolom hadir tercentang otomatis jadi tugas petugas absensi membuang centang bagi yg tidak hadir

10. Kalau guru A hadir disekolah A maka petugas absensi harus clik hadir guru A disekolah, Trus guru a juga hadir disekolah B maka petugas sekolah B harus klik hadir,.. Kalo guru tsb bisa hadir didua sekolah dalam waktu yg sama mungkin memang guru sakti.

Salam FOPPSI ! Semoga bermanfaat, Jabat Erat Intipendidikan.com. 

Sumber https://www.intipendidikan.com/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel