Ukuran Luas Lapangan Sepak Bola dan Peralatan / Sarana Lengka Olahraga Sepak Bola

Sarana dan peralatan yang digunakan dalam permainan ini adalah sebagai berikut.

a. Lapangan Sepak Bola

Perhatikan gambar lapangan sepak bola ini. 
1)   Panjang garis samping : 90 – 120 meter.
2)   Lebar : 45 – 90 meter.
3)   Jari-jari lingkaran tengah : 9,15 meter.
4)   Daerah gawang : 18,3 × 5,5 meter.
5)   Daerah penalti : 40,3 × 16,5 meter.
6)   Jarak titik tendangan hukuman penalti dengan garis gawang 11 meter.

Ukuran Lapangan Sepak Bola

b. Gawang

Gawang yang digunakan memiliki ketentuan sebagai berikut.

1)   Gawang sepak bola dibuat dari kayu atau besi dengan dicat warna putih.
2)   Tinggi gawang berukuran : 2,4 meter.
3)   Lebar gawang berukuran : 7,3 meter.

c. Bola

Bola yang digunakan untuk permainan sepak bola memiliki ketentuan sebagai berikut.

1)   Bola terbuat dari bahan kulit atau bahan lain yang dapat digunakan.
2)   Keliling bola : 68 – 71 cm.
3)   Tekanan udara : 0,60 – 0,70 atm.
4)   Berat bola : 396 – 453 gram. 


Sumber https://blogomjhon.blogspot.com/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel