Penemuan Ikan Spesies Baru dari Hasil Tangkapan Nelayan

Epinephelus amblycephalus

Penemuan ikan jenis baru kali ini adalah ikan kerapu bendera yang termasuk famili Epinephelidae. Ikan tersebut pada awalnya ditemukan oleh peneliti ikan di nelayan daerah Kupang, Nusa Tenggara Timur dan Tanjung Benoa, Bali. Saat ini program yang dilakukan oleh The Nature Conservancy Indonesia Fisheries Conservation melakukan identifikasi ikan tersebut namun tidak ada satu kunci identifikasi yang menunjukkan nama spesies tersebut.

Setelah dilakukan identifikasi dan dibandingkan dengan ikan kerapu genus Epinephelus lainnya seperti Epinephelus amblycephalus (Gambar diatas), ternyata spesies tersebut berbeda dalam hal pola warna dan ukurannya. Akhirnya ikan tersebut dimasukkan jenis baru yang diberi nama ilmiah Epinephelus kupangensis dan dipublikasikan di jurnal Copeia tahun 2016 ini.


Holotype Epinephelus kupangensis


Distribusi ikan ini sementara masih diketahui di daerah Kupang, Bali, dan Timor berdasarkan hasil tangkapan nelayan. Setelah diselidiki berdasarkan foto dan museum, ikan ini juga ditemukan di Sulawesi, Maluku, Timor Leste, Filipina, Taiwan, dan Fiji. Dengan demikian, distribusi ikan ini diperkirakan tersebar di Laut Indo-Pasifik.

Pemberian nama petunjuk spesies "kupangensis" tak lepas dari awal mula ikan ini ditemukan di Kupang, Indonesia. Kini holotipe ikan tersebut disimpan di  Museum Zoologicum Bogoriense (MZB). Sejak ditemukan spesies baru ini, total jumlah dari genus Epinephelus ada 89 spesies.


Sistematika Epinephelus kupangensis

Kingdom : Animalia
Filum : Chordata
Kelas : Actinopterygii
Ordo : Perciformes
Famili : Serranidae
Subfamili  : Epinephelinae
Genus : Epinephelus
Spesies : Epinephelus kupangensis



Referensi
Sarah J. Tucker, Eka M. Kurniasih, and Matthew T. Craig. 2016. A New Species of Grouper (Epinephelus;Epinephelidae) from the Indo-Pacific. Copeia104, No. 3, 2016, 658–662Copeia104, No. 3, 2016, 658–662.


Sumber https://www.generasibiologi.com/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel