Bentuk Aktivitas Pembelajaran Menendang Bola Permainan Sepak Bola

Cara melakukan latihan menendang bola permainan sepak bola dapat dilakukan di lapangan atau dihalaman yang luas. Anda dapat membentuk satu kelompok yang terdiri dua, tiga, empat, atau lima orang. Belajar menendang bola adalah latihan dasar untuk meningkatkan skill individu para pemain. Kemampuan menguasai bola, mengolah bola/ mengontrol bola, dan kemampuan menendang bola tepat sasaran. Belajar menendang bola sebaiknya diasah melalui latihan secara ber kelompokm Misalnya dua orang, tiga orang, atau empat orang dalam satu kelompok. Aktivitas belajar menendang bola permainan sepak bola dapat dibuat sebuah aktivita sebagai berikut.

I. Bentuk Aktivitas I

  1. Buatlah barisan dengan berpasang-pasangan
  2. Masing – masing pasangan mendapatkan 1 bola
  3. Jarak antara masing – masing pasangan adalah 3 – 5 meter
  4. Bola di tendang kearah pasanganmu dengan menggunakan kaki bagian dalam dengan titik berkenaan pada bagian bawah bola, dan mengembalikannya dengan cara yang sama, amatilah jalanya bola.
  5. Tendanglah bola kearah pasanganmu dengan menggunakan kaki bagian dalam titik perkenaan pada titik tengah bola, dan mengembalikannya dengan cara yang sama
  6. Setelah lancar melakukan gerakan menendang menggunakan kaki kanan sekarang coba lakukan menendang menggunakan kaki kiri.
  7. Setelah lancar anda apat melakukannya dengan menendang bola sambil bergerak kekiri kekanan, maju atau mundur.

Perhatikan gambar dibawah ini:

Cara melakukan latihan menendang bola permainan sepak bola dapat dilakukan di lapangan ata Bentuk Aktivitas Pembelajaran Menendang Bola Permainan Sepak Bola












II. Bentuk Aktivitas Pembelajaran 2

  1. buatlah kelompok masing – masing 2 orang
  2. Buatlah lapangan dengan ukuran 9x9 meter
  3. Tentukan 2orang sebagai pemain sebagai penerima bola, 2 orang pemain bertahan, dan 2 orang pemain penyerang
  4. Pemain penyerang membawa bola dan berusaha memberikan bola kepada pemain penerima bola, pemain bertahan berusaha merebut bola dari pemain penyerang dan menghalangi bola agar tidak sampai kepada pemain penerima bola
  5. Apabila bola berhasil diterima oleh pemain penerima bola maka pemain penerima berganti menjadi pemain bertahan, pemain bertahan menjadi pemain penyerang dan pemain penyerang menjadi pemain penerima bola
  6. Ketrampilan yang digunakan dalam latihan adalah menggunakan berbagai bagian kaki.



Sumber https://www.olahragakesehatanjasmani.com/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel